Akhirnya aku kembali memiliki kesempatan untuk menginjakkan kaki di pantai pulau manuk, bayah, banten. Pulau manuk beach atau pantai pulau manuk berada di Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. Terakhir aku ke sini sekitar dua tahun lalu, saat liburan keluarga sembari mengunjungi saudara. Kala itu pantainya masih sangat alami. Belum ada para pedagang di tepian pantai. Pasir putih yang bersih, air laut yang tampak biru saking jernihnya akan menyapa siapapun yang datang ke pulau manuk beach ini.
Ternyata sejak dua tahun lalu
memang banyak perubahan di pantai pulau manuk. Harus saya akui, jika dilihat
dari akses jalan, maka terjadi peningkatan yang signifikan. Dulu jalan menuju
pulau manuk masih rusak parah, baru jalan batu dan tanah, sekarang jalan akses
telah di aspal baik hingga sampai pantai sawarna. Mungkin dengan semakin
dikenalnya pantai sawarna yang memang berada di jalur yang sama dengan jalur
pantai pulau manuk maka akses jalanan menuju lokasi diperbaiki.
Kondisi pantai pulau manuk sekarang
memang agak berubah, walaupun tidak terlalu banyak perubahan, tapi keberadaan
pedagang di tepi pantai menjadikan pantai terasa lebih sumpek. Tapi, sekarang
ada nelayan yang menjajakan hasil tangkapannya di tepi pantai. Ikan yang
dijajakan masih segar, apalagi kalau datang pagi-pagi, saat di mana nelayan
baru pulang melaut. Kita bisa membeli ikan segar dan langsung mengolahnya,
biasanya sih dibakar. Aku rasa pemukiman dan pedagang di tepi pantai pulau
manuk ini memang merupakan keluarga nelayan tradisional pulau manuk.
Kemudian, entah mengapa, seiring
semakin dikenal dan ramainya suatu pantai, maka kebersihannya juga menjadi
kurang baik. Sekarang mulai banyak sampah berserakan di tepi pantai. Hal ini
kembali memang berkaitan dengan kesadaran dari masing-masing individu.
Sayangnya fenomena ini seakan menjadi suatu kultur yang sulit dihilangkan di
masyarakat negeri ini. Tapi, semoga kelak masyarakat semakin sadar akan
pentingnya menjaga lingkungan, khususnya untuk pulau manuk beach yang
berpotensi sangat baik ini.
Baca juga : Needle Cricothyroidotomy dan Like a Book